Deddy Corbuzier Dukung KPI Larang Pria Bergaya Wanita Muncul di Televisi

Deddy Corbuzier Dukung KPI Soal Larangan Pria Bergaya Wanita Muncul di Televisi. Foto: Liputan6
intriknews.com -  Jakarta - Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) mengeluarkan surat larangan kepada stasiun televisi untuk menayangkan program acara yang mempertontonkan pria bergaya kewanitaan.

Hal tersebut langsung disetujui presenter Deddy Corbuzier, yang sangat mendukung upaya KPI untuk mengurangi contoh yang tidak baik kepada anak-anak.

"Saya setuju. Kenapa tidak? Bayangin aja kalau anda punya anak, terus anak anda bergaya seperti itu, gimana?'," ujar Deddy, ketika dihubungi melalui sambungan telepon, Jumat (26/2/2016).

Bapak satu anak ini menyadari, tayangan menampilkan seseorang bergaya seperti perempuan di televisi memang menghibur untuk dirinya. Tapi untuk anak-anak, sangat tidak bagus.

"Hal itu meng-entertaint, saya juga ketawa kalau nonton. Tapi kalau ditanya sebagai seorang ayah, kalau anak anda menonton seperti itu dan terus mulai ikut-ikutan pakai wig panjang warna-warni, pakai bulu mata gimana? Nah baru kerasa itu, kan bahaya," katanya.

"Apalagi kan kita tidak bisa mendampingi anak kita terus-terus selama 24 jam," sambungnya.

Sumber: Tibunnews

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Deddy Corbuzier Dukung KPI Larang Pria Bergaya Wanita Muncul di Televisi"

Posting Komentar