Refleksi Setahun Presiden Jokowi Bidang Pertahanan dan LN


Oleh Arya Sandhiyudha

Refleksi Setahun Pak Presiden Jokowi?

Denngan keterbatasan ilmu Saya curahkan komentar pada dua isu prioritas di dua bidang: Pertahanan dan Luar Negeri.

1. Cita-cita poros maritim takkan tumbuh besar tanpa dukungan kekuatan udara dan laut yang memadai, serta tentara yang profesional;

Turunnya anggaran Kemhan/TNI di APBN 2016 sebanyak Rp7 T menjadi Rp 96,7 T perlu digarisbawahi sebagai pelambatan terhadap modernisasi alutsista sesuai kebijakan negara Minimum Essential Force (MEF) dan skema peningkatan kesejahteraan prajurit.

2. Luar Negeri; perlu diplomasi intensif dan efektif terutama terhadap Australia, Pasifik, Eropa, Afrika, dan lainnya utk menjaga kedaulatan NKRI, terutama terkait isu Papua.

Suksesnya sayap politik OPM Organisasi Papua Merdeka yakni ULMWP (United Liberation Movement for West Papua) diakui menjadi 'observer' MSG Melanesian Spearhead Group oleh PNG, Fiji, Salomon, Vanuatu adalah catatan penting yang perlu dilihat sebagai peningkatan ancaman menuju berpisah dari NKRI.

Kita do'akan dan dukung Pak Presiden Jokowi sukses emban amanah dalam segala aspek, termasuk yang terutama - Pertahanan dan Luar Negeri.

__
sumber foto: Setkab.go.id



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Refleksi Setahun Presiden Jokowi Bidang Pertahanan dan LN"

Posting Komentar