Valentino Rossi dan Marc Marquez |
intriknews.com Malaysia - Pertarungan Valentino Rossi dengan Marc Marquez akhir pekan lalu di MotoGP Malaysia merupakan sebuah insiden paling kontroversial dalam bulan ini. Pertarungan antara keduanya berlangsung panas di Sirkuit Sepang hari Minggu kemarin, Rossi dan Marquez saling balap sampai sembilan kali di lap kelima hingga akhirnya insiden terjadi di lap ketujuh.
Rossi tampak beberapa kali menghadap ke arah Marquez sebelum tampak menendang motor sang lawan sampai terjatuh. Sejak saat itu, insiden kontroversial itu terus dapatkan sorotan.
Sebenarnya pertarungan antara Marquez dan Rossi bukan hal yang tiba-tiba. Sepertinya ada dendam yang "membara" antara keduanya dan memang sudah menyala sejak awal musim kemarin.
Keduanya mulai bertarung ketat di seri ketiga balapan MotoGP musim 2015 ini. Marquez, yang juara pada seri kedua di Amerika Serikat, menunjukkan kualitasnya dengan terus membuntuti di belakang Rossi.
Sampai akhirnya terjadi senggolan antara keduanya di lap 24, dari balapan 25 lap tersebut, yang membuat Marquez terjatuh. Ada yang menilai Rossi buang ke kanan terlalu cepat dan tak membiarkan ada ruang, meski langsung ditepis oleh sang rider.
"Saya pikir, dia melakukan kesalahan. Saya buka gas untuk maju, karena saya ingin unggul sedikit sebelum rem, saya mendengar ada sentuhan. Tapi sungguh, saya tidak tahu itu di kanan atau di kiri," jelas Rossi seperti dilansir Vivanews setelah kejadian tersebut.
"Pada lap terakhir, saya mencatatkan waktu yang baik dan merasa bisa bertarung sampai akhir. Tapi saat dia melewati saya, Anda bisa lihat di video apa yang terjadi," ujar Marquez.
Namun akhirnya Rice Director menyatakannya sebagai kecelakaan dalam balapan saja, dan memang sangat mungkin terjadi. Marquez saat itu dinilai salah sendiri karena keputusan sebelum senggolan murni ada di tangan pembalap yang berada di belakang.
0 Response to "Duel Rossi Dengan Marquez. Dendam Membara?"
Posting Komentar