BEM UI |
intriknews.com Jakarta - Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Indonesia tetap akan menggelar aksi di Istana Negara, Jakarta, Rabu (28/10/2015) meskipun Presiden Joko Widodo (Jokowi) sedang melakukan lawatan kenegaraan sampai 29 Oktober 2015 ke Amerika Serikat.
Aksi tersebut adalah bagian dari evaluasi satu tahun pemerintahan Jokowi-JK. Rencananya sebelum melakukan aksi BEM UI sendiri akan berkumpul dahulu di halte Psikologi UI sekitar pukul 09.00 WIB.
"Telah banyak kebijakan yang dikeluarkan di pemerintahan Jokowi-JK. Pertanyaannya adalah, apakah kebijakan tersebut sudah membawa kesejahteraan rakyat?," ujar Ketua BEM UI Andi Aulia Rahman seperti dilansir Posmetro, Jakarta, Minggu (25/10/2015).
Aksi tersebut bertepatan dengan hari Sumpah Pemuda, dan BEM UI akan menyuarakan dan mengkritisi kinerja pemerintah yang kini kurang maksimal yaitu soal ekonomi, politik, hukum, dan keamanan.
0 Response to "Mahasiswa Tetap Demo Jokowi Walaupun Presiden Sedang Berada di Amerika Serikat"
Posting Komentar