Tepat Satu Tahun Pemerintahan Jokowi-JK yang jatuh pada Selasa (20/10) besok, akan berkumpul seluruh Presiden Mahasiswa dari anggota Aliansi BEM Seluruh Indonesia di Tugu Proklamasi, Jakarta.
BEM Seluruh Indonesia akan melakukan Press Conference dan Deklarasi Sikap Mahasiswa. Akan disampaikan hasil dari Survey Nasional Evaluasi Kinerja Setahun Pemerintahan Jokowi-JK juga akan dideklarasikan sikap tegas mahasiswa terhadap pemerintahan Jokowi JK.
Selain itu, Tugu Proklamasi dipilih menjadi tempat Deklarasi Sikap Mahasiswa sebagai bentuk refleksi bahwa ada penyimpangan dengan Indonesia hari ini dari apa yang telah ditetapkan oleh Proklamator dan para Founding Fathers.
Selama beberapa pekan menjelang setahun pemerintahan Jokowi-JK yang jatuh pada 20 Oktober 2015, Aliansi BEM Seluruh Indonesia telah melakukan Survey Nasional Kepuasan Kinerja Pemerintahan Jokowi-JK serentak di lebih dari 100 Perguruan Tinggi di Seluruh Indonesia. “Survey nasional ini merupakan bentuk keseriusan dari BEM Seluruh Indonesia secara objektif mengawal pemerintahan Jokowi-JK, dengan melibatkan partisipasi seluasnya” ungkap Bambang Irawan, Koordinator Pusat BEM Seluruh Indonesia.
Dari hasil survey akan ditentukan bagaimana sikap mahasiswa, dan sikap ini akan dibawa pada Sidang Rakyat untuk Jokowi-JK tepat pada momen sumpah pemuda 28 Oktober 2015 yang akan melibatkan ribuan mahasiswa dari seluruh Indonesia. (ajq)
Sumber: bemindonesia.org
0 Response to "Tepat Setahun Jokowi-JK, BEM SI Akan Umumkan Hasil Survey Nasional dan Deklarasi Sikap Mahasiswa"
Posting Komentar