Oleh Rofi' Munawar
Wakil Ketua FPKS (Inbang) 2014 -2019
Anggota Komisi IV DPR RI | JAWA TIMUR VII
1. Sepanjang setahun ini kita menyaksikan dibidang pangan janji pemerintah datang silih berganti, namun realisasinya jauh dari harapan.
2. Janji yang tersebar dibanyak media dan terekam di memori publik, namun jauh panggang dari api. beras vietnam siap masuk
3. Janji untuk tuntaskan kata selaras dengan perbuatan (kebijakan), bukan sebaliknya. bahwa indonesia tidak akan #imporberas @jokowi @Pak_JK
4. Setidaknya ada beberapa janji yang terpatri: Jokowi Tegaskan Tak Akan Impor Beras, Cadangan Masih Cukup http://ift.tt/1QNGaAS
5. Setidaknya ada kata yang pernah terucap (Janji Jokowi kepada Petani Ngawi http://ift.tt/1BGRsQI) untuk tunaikan harapan petani bahwa tak ada #imporberas @jokowi @Pak_JK
6. Bersama dengan itu, ironisnya di hari pangan sedunia pemerintah menegaskan akan melakukan #imporberas sebanyak satu juta ton dari Vietnam.
7. Wapres @Pak_JK di acara Peringatan Hari Pangan Sedunia ke-35 di Palembang, Sumsel pada (17/10) tegaskan rencana melakukan #imporberas.
8. Menurut pak @Pak_JK #imporberas adalah kebijakan yang tidak bisa dielakan dari diberlakukannya perdagangan bebas. tentu ini ironis :(
9. Pak @Pak_JK tegaskan impor tak bisa diabaikan: http://ift.tt/1OADY1X #imporberas @Kemendag @PerumBULOG @jokowi
10. Pernyataan @Pak_JK tersebut semakin menegaskan bahwa pemerintah abai terhadap harapan petani untuk tidak melakukan importasi.
11. Kebijakan impor ini mengkonfirmasi sebuah pemberitaan dari media Vietnam, @TheSaigonTimes, dua pekan lalu terkait #imporberas @Pak_JK
12. Yang mengabarkan pemerintah Vietnam memenangkan kontrak utk memasok satu juta ton beras ke Indonesia. #imporberas @kementan @PerumBULOG
13. Dikatakan, beras tersebut akan dikirim selama enam bulan, yaitu mulai Oktober ini hingga Maret tahun depan. #imporberas
14. Pada laman itu, lanjutnya, Direktur Thinh Phat Co Ltd Lam Anh Tuan menyebutkan, beras untuk Indonesia terdiri dari 750.000 ton.
15. Dengan kualitas patahan 15 persen dan 250.000 ton beras dengan patahan 5 persen atau beras premium. #imporberas @jokowi janji?
16. Langkah pemerintah melakukan #imporberas, dilakukan dengan proses yang tidak transparan dan terencana menjelang masa panen. @PerumBULOG
18. Padahal, harusnya pemerintah berkonsultasi dengan DPR dan berkoordinasi dengan petani sebelum melakukan kebijakan strategis tersebut.
19. Namun apa yang terjadi justru seperti ditutup-tutupi dan tidak berdasarkan data yang akurat. http://ift.tt/1LqIJbR #imporberas
20. Padahal @kementan_ri sampaikan potensi kerugian yang akan diderita petani dalam negeri, jika rencana mengimpor beras dilakukan.
21. Nih buktinya: http://ift.tt/1QNG8Jf lalu kebijakan impor apa basis argumentasinya?
22. Pemerintah seakan menafikan data dari @bps_statistics yang memprediksi angka produksi padi pada 2015 akan meningkat 6,64 persen.
23. Atau sebanyak 75,55 juta ton dibandingkan tahun sebelumnya. Jika merujuk BPS, ini merupakan angka tertinggi dalam 10 tahun terakhir.
24. Lalu mengapa tetap #imporberas, padahal data @bps_statistics mengatakan Indonesia cukup. Kemana data itu bermuara? Mengapa tak selaras?
25. Menteri Amran Sulaiman saat melakukan panen raya padi jenis Ciherang di Desa Siraman Kec Kesamben Kab Blitar, Jawa Timur, (29/9/2015) :
26. Mentan tegaskan lagi saat acara panen raya padi di Desa Ngadirejo Kecamatan Widang Kabupaten Tuban Provinsi Jatim, Rabu (30/9/2015).
27. http://ift.tt/1KNrShZ Mentan sesumbar bahwa produksi gabah melimpah dan stok beras nasional sampai akhir tahun 2015 aman.
28. Namun kenyataannya kenaikkan produksi padi yang diprediksi ternyata tidak mampu diserap secara maksimal oleh @PerumBULOG sebagai stok.
29. Justru kondisinya berkebalikan dari apa yang telah ditetapkan pemerintah, yang ada justru melakukan #imporberas secara besar-besaran.
30. Importasi beras dari Vietnam menunjukan bahwa strategi manajemen stok nasional pemerintah lemah dan insentif produksi yang tidak tepat.
31. Padahal selama ini pemerintah sangat optimis dengan kegiatan seperti upaya khusus (upsus) dalam peningkatan pertanian.
32. Optimisme yang sangat baik diapresiasi, jika mampu merealisasikan janji pangan tersebut. kita mendesak pemerintah serius tangani pangan.
*dari twitter @rofimunawardpr
0 Response to "Setahun Jokowi-JK Bidang Pangan, Janji Tinggal Janji"
Posting Komentar