Foto: Momjunction |
intriknews.com - Semua orang tua pasti sangat bahagia memiliki bayi yang lucu, karena lucu sang bayi seakan menjadi teman bercanda hingga ada beberapa orang tua yang gemas mencium bibir bayinya, sekaligus menunjukkan rasa kasih sayang. Namun, kebiasaan mencium bibir bayi ternyata dapat membahayakan kesehatan bayi.
Bukan untuk membuat para orangtua kecewa, tapi untuk melindungi kesehatan bayi dari berbagai penyakit. Berikut 6 bahaya mencium bibir bayi sebagaimana dikutip dari Boldsky, Senin (21/3/2016).
Bayi sakit
Saat berciuman, air liur Anda mungkin bisa ditransfer dengan cepat ke mulut sang bayi. Padahal seorang bayi memiliki sistem imunitas tidak sekuat orang dewasa. Akibatnya, mereka mudah jatuh sakit dan itu berbahaya.
Rawan demam
Bila bayi mengalami gejala seperti demam, sakit tenggorokan, tampak lelah dan letih, maka ini bisa terjadi akibat penularan penyakit yang disebar usai Anda mencium bibirnya. Konsultasikan segera dengan dokter untuk mencari jalan keluar agar si buah hati cepat pulih.
Tertular flu
Gejala flu mudah menyebar dari orang dewasa ke bayi hanya dengan ciuman sederhana. Gejala lain yang muncul setelah itu termasuk sakit tenggorokan, demam, sakit kepala dan nyeri otot.
Terserang virus meningitis
Anda tidak selalu tahu kondisi kesehatan seseorang yang dekat dengan Anda. Yang dikhawatirkan adalah usai mencium bibir bayi, bisa tertular penaykit menular seperti meningitis. Gejala awal dari penyakit ini adalah demam, mual, menggigil, , sakit leher dan sakit kepala. Jauhkan bayi Anda dari risiko itu, karena tak hanya merepotkan, tetapi juga berbahaya bagi bayi.
Terserang virus cytomegalo
Singkatnya, penyakit ini disebut sebagai CMV. Air liur yang menempel di mulut bayi usai Anda menciumnya dapat menyebarkan penyakit cytomegalo. Ini dapat menempel di dalam tubuh selama bertahun-tahun dan bisa mengancam nyawa.
Terserang virus herpes
Jenis virus herpes dapat ditransfer ke orang lain dengan berciuman. Korbannya bisa-bisa bayi Anda jika tak mewaspadainya. Masalah virus ini juga bisa bersarang di dalam tubuh seseorang sepanjang hidupnya.
Sumber: Wartakesehatan
0 Response to "Dampak Buruk Mencium Bibir Bayi"
Posting Komentar